Monday, November 15, 2021

KISAH NABI ILYASA AS. (MATERI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM KELAS 5 KD 3.15)

 

KISAH NABI ILYASA AS.

 

Nabi Ilyasa as adalah anak angkat sekaligus penerus dakwah nabi Ilyas as.

Nama Nabi Ilyasa disebut dalam surat Al-An’am ayat 86.

Nabi Ilyasa adalah nabi dari kalangan Bani Israil.

Pada masa hidup Nabi Ilyasa as, kaum Bani Israil hidup aman dan makmur karena mereka taat kepada ajaran Allah swt.

Setelah wafatnya nabi Ilyasa, kaum Bani Israil kembali ke jalan yang sesat. Mereka kembali menyembah berhala sehingga Allah swt melenyapkan segala kenikmatan dan kesenangan mereka. Akhirnya mereka kembali hidup sengsara.

Setelah itu, lahirlah Nabi Yunus as yang bertugas membimbing kembali kaum bani Israil agar kembali ke jalan yang benar yaitu beribadah kepada Allah.

Tiap-tiap umat yang durhaka di muka bumi akan di azab oleh Allah dan diganti dengan umat yang baru.

Comments
0 Comments

No comments:

Post a Comment

silahkan berkomentar asal sopan